Monday, May 11, 2020

LazisMu Bengkulu berbagi ribuan Takjil ditengah Covid-19

Sekretaris LazisMu Provinsi Bengkulu (Kanan) pada saat mempersiapkan Takjil yang akan dbagikan pada masyarakat terdampak Covid-19

Bengkulu, Darah Juang- Dalam rangka meringankan beban sesama khususnya untuk masyarakat menengah kebawah yang terdampak langsung covid-19. Senin siang (11/5), LazisMu Provinsi Bengkulu membagikan ratusan paket Takjil secara gratis.

Disampaikan oleh Ketua LazisMu Bengkulu M Darudin, MH, Selama 10 hari kedepan kita (LazisNu, Red) akan membagikan Takjil secara gratis ke masyarakat di Kota Bengkulu.

"Target kita mulai dari pedagang kaki lima, petugas parkir, tugang ojek, dan masyarakat terdampak lainnya akan kita beri Takjil secara gratis," ungkap ketua LazisMu M Darudin.

M Darudin juga nambahkan, program ini bekerjasama dengan Bank Mega Syaria Bengkulu.

"Target kita ada 1500 takjil yang dibagikan kemasyarakat, namun setiap harinya kita hanya mampu menyiapkan 150 bungkus Takjil maka minimal agenda ini akan dilakukan selama 10 hari kedepan", ungkap M Darudin.
LazisMu Provinsi Bengkulu Sedang Menyiapkan Paket Sembako

Daru pantauan media ini di lapangan, titik awal pembagian Takjil dari LazisMu dimulai dari kampus 2 UMB, selanjutnya ke sekitar jalan salak dan baru ketitik selanjutnya di Kota Bengkulu.

Sekretaris Lazisnu Provinsi Bengkulu Yulius Wahyu Setiadi, MM juga menambahkan, ini merupakan wujud nyata peran sesama anak bangsa ditengah Penademik Covid-19.

"Semoga ini dapat meringankan beban sesama ditengah Covid-19, walaupun mungkin bentuknya tidak seberapa" kata Yulius W.S. (AK)

No comments:

Lockdown: Upaya Perlindungan Bagi Keselamatan Rakyat

Oleh: Medio Yulistio, SE Melihat grafik kenaikan korban virus  Corona (Covid-19) di Indonesia ini sungguh mengkhawatirkan. Laju tumbu...